TelkomTelstra.Co.Id – PSS Sleman dipastikan akan tetap bermain di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia pada musim depan.
Kepastian ini diperoleh PSS setelah berhasil mengalahkan Persib pada laga terakhir.
Duel PSS vs Persib tersaji di Stadion Manahan, Surakarta, pada Selasa (30/4/2024).
Pada kesempatan tersebut, PSS meraih kemenangan dengan skor 1-0.
Gol semata wayang tim tuan rumah lahir melalui penalti Ajak Riak pada menit ke-90+1.
Tambahan tiga poin membuat PSS finish diperingkat ke-13 Liga 1 2023-2024 dengan raihan 39 poin dari 34 laga.
Menanggapi hal ini, rasa syukur diungkapkan oleh striker PSS, Hokky Caraka.
“Alhamdulillah,” tulis Hokky Caraka, dalam kolom komentar postingan terbaru akun instagram PSS pada Selasa (30/4/2024).
Sementara itu, Hokky Caraka kini masih bersama timnas U-23 Indonesia.
PSS Sleman dipastikan harus bersabar menanti kembalinya Hokky.
Pasalnya, pemain berusia 19 tahun itu masih harus membela timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.
Tim asuhan Shin Tae-yong kini memiliki jadwal melawan Irak.
Ini merupakan laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 yang rencananya digelar pada tanggal 2 Mei mendatang.
Bila mampu mengalahkan Irak, timnas U-23 Indonesia bakal mengamankan satu tiket lolos langsung ke Olimpiade 2024.