TelkomTelstra.Co.Id – Kata Arya, PSSI dan Shin Tae-yong sudah ada perjanjian sebelumnya perihal untuk perpanjangan kontrak.
Seperti diketahui, PSSI mendatangkan Shin Tae-yong pada Desember 2019 dengan durasi kontrak empat tahun.
Kontrak Shin Tae-yong sejatinya sudah selesai pada Desember 2023.
Akan tetapi PSSI memutuskan untuk memperpanjang kontrak Shin Tae-yong selama enam bulan ke depan alias sampai Juni 2024.
Selama enam bulan itu, PSSI mau melihat sejauh mana perkembangan timnas Indonesia di bawah Shin Tae-yong untuk mengikuti dua event yakni Piala Asia 2023 dan Piala Asia U-23 2024.
PSSI juga memberikan target kepada Shin Tae-yong dalam dua ajang tersebut.
Target pertama, PSSI meminta Shin Tae-yong membawa timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Hasilnya, Shin Tae-yong sukses membawa tim Merah Putih ke turnamen yang digelar di Qatar pada 10 Januari sampai 12 Februari 2024 lalu.
Tugas selanjutnya Shin Tae-yong adalah bersama timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.
PSSI menargetkan Shin Tae-yong harus membawa timnas U-23 Indonesia melaju ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024.
Shin Tae-yong menyanggupi itu, bahkan ia percaya diri timnas U-23 Indonesia bisa melaju ke babak semifinal.
Nasib Shin Tae-yong ditentukan di Piala Asia U-23 2024.
Turnamen tersebut akan digelar di Qatar pada 15 April sampai 3 Mei 2024.
Timnas U-23 Indonesia tergabung ke dalam Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.
Sebelum memimpin timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong terlebih dahulu telah sukses bersama timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Di bawah asuhannya, timnas Indonesia sukses meraih kemenangan dua kali melawan Vietnam dengan skor 1-0 dan 3-0 belum lama ini.
Bahkan, dua kemenangan itu membuat ranking Indonesia di FIFA naik.
Kini, timnas Indonesia duduk di posisi ke-134, naik delapan peringkat dari edisi sebelumnya.
Banyak pecinta sepak bola Indonesia yang meminta PSSI langsung segera memperpanjang kontrak Shin Tae-yong usai mengalahkan Vietnam.
Namun rupanya PSSI tidak langsung mengiyakan.
Sebab, PSSI masih berpegang teguh dengan perjanjian bersama Shin Tae-yong yakni hasil di Piala Asia 2023 dan Piala Asia U-23 2024 berpengaruh ke masa depannya.
“Perjanjian ini sudah disepakati berdua baik dari PSSI dan coach Shin Tae-yong,” lanjutnya.
Lanjut Arya, PSSI sebenarnya tidak buta melihat prestasi timnas Indonesia melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tentu saja, PSSI pasti akan mempertimbangkan masa depan Shin Tae-yong dengan melihat hasil kemenangan atas Vietnam.
“Soalny hasil bagus melawan Vietnam ya pasti akan kami pertimbangkan semuanya.”
“Tapi sekali lagi ada target-target yang sudah disepakati bersama dan coach Shin Tae-yong setuju soal itu,” tutup Arya.