Hiburan

Man City Vs Arsenal – Virus FIFA Bikin Guardiola dan Mikel Arteta Pusing Tujuh Keliling

180
×

Man City Vs Arsenal – Virus FIFA Bikin Guardiola dan Mikel Arteta Pusing Tujuh Keliling

Sebarkan artikel ini

TelkomTelstra.Co.Id – Liga Inggris 2023-2024 akan kembali bergulir pada akhir pekan ini.

Kompetisi kasta tertinggi di Inggris itu akan memasuki matchweek 30.

Laga yang paling dinanti pada pekan ini adalah duel Manchester City vs Arsenal yang akan berlangsung di Etihad Stadium, Minggu (31/3/2024) pukul 22.30 WIB.

Pasalnya, selain karena keduanya merupakan anggota big six, Man City dan Arsenal juga tengah terlibat persaingan sengit di papan atas klasemen sementara Liga Inggris.

The Gunners mempunyai posisi yang lebih baik dengan bercokol di puncak klasemen.

Adapun Man City berada dua setrip di bawah Arsenal.

Kendati demikian, jarak poin keduanya sangat rapat.

Arsenal cuma menjaga jarak satu angka dari Erling Haaland dkk.

Dengan hanya 10 laga tersisa untuk kedua tim, maka hasil pertandingan Man City vs Arsenal sangat berpotensi memengaruhi persaingan menuju titel juara Liga Inggris.

Juga jangan lupakan Liverpool yang berada di posisi kedua.

The Reds akan sangat diuntungkan jika laga Man City vs Arsenal berakhir imbang.

Menjelang laga Man City vs Arsenal, pelatih kedua tim dipusingkan dengan masalah cedera yang menimpa skuadnya.

Guardiola tengah ketar-ketir menanti kabar cedera John Stones.

Stones mengalami cedera ketika membela Timnas Inggris pada jeda internasional Maret 2024.

Tak cuma Stones, Kyle Walker dan Manuel Akanji juga mengalami cedera ketika memperkuat tim nasional masing-masing.

Selain itu, ada Kevin De Bruyne dan Jack Grealish yang mengalami sebelum jeda internasional kali ini.

Dari kubu Arsenal, mereka juga tak luput dari virus FIFA.

Dua pemainnya, Bukayo Saka dan Gabriel, juga mengalami cedera ketika membela negara masing-masing pada laga uji coba bulan ini.

Hal ini jelas membuat Mikel Arteta pusing karena kedua pemain itu adalah pilar utama Arsenal musim ini.

Khusus Saka, sang winger tampil impresif sepanjang musim.

Pemain berusia 22 tahun itu menorehkan 16 gol dan 13 assist dari 37 pertandingan di lintas kompetisi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *