TelkomTelstra.Co.Id – Menyambut gelaran Proliga 2024 pekan depan, voli mania tanah air baru saja dimanjakan dengan laga persahabatan seru di Indonesia Arena, Jakarta.
Adalah tim Liga Voli Korea Daejeon JungKwanJang Red Sparks menghadapi Indonesia All Star yang berisikan pemain-pemain pilihan.
Red Sparks sendiri didatangkan setelah mereka menjalani musim yang apik bersama pemain Indonesia Megawati Hangestri Pertiwi.
Di sisi lain Indonesia All Star datang dengan para pemain yang berasal dari klub-klub kontestan Proliga 2024 salah satunya Jakarta Pertamina.
Jakarta Pertamina sendiri mengirimkan sebanyak enam pemain mereka untuk terlibat dalam pertandingan persahabatan ini.
Lima pemain membela Indonesia All Star, mereka adalah kapten Hany Budiarti, Maradanti Namira Tegariani, Latifa Nisa Az-Zahra dan Dita Azizah.
Sementara itu, satu pemain asing sekaligus rekrutan anyar mereka yaitu Giovanna Milana berada di sisi Red Sparks.
Pemain yang akrab disapa Gia tersebut memang menjadi bagian dari Red Sparks bersama Megawati sebelum hijrah ke Jakarta Pertamina.
Meski berlabel sebagai laga persahabatan, momen ini disambut baik oleh juru taktik Jakarta Pertamina Eko Waluyo.
Bagi Eko Waluyo, pertandingan ini menjadi ajang pemanasan untuk pemainnya yang tampil sebelum menghadapi Proliga 2024.
“Baik bagi para pemain JPE yang tergabung di Tim All-Star Indonesia maupun Red Sparks sebelum Proliga 2024.”
“Saya yakin mereka akan tampil dengan performa yang luar biasa,” imbuhnya.
Sementara itu, Chef de Mission Jakarta Pertamina, Werry Prayogi, merasa bangga dengan para pemainnya yang terpilih membela Indonesia All Star.
“Saya sangat bangga melihat pemain-pemain terbaik dari Jakarta Pertamina Enduro bermain dalam laga persahabatan ini,” ucap Werry.
“Saya yakin para pemain akan menunjukkan semangat dan kemampuan terbaik mereka,” imbuhnya.