Hiburan

Hasil Liga Inggris – Man United Digeprek Crystal Palace, Rekor Buruk Berusia 47 Tahun Tercipta

157
×

Hasil Liga Inggris – Man United Digeprek Crystal Palace, Rekor Buruk Berusia 47 Tahun Tercipta

Sebarkan artikel ini

TelkomTelstra.Co.Id – Manchester United melakoni matchweek ke-36 Liga Inggris 2023-2024 dengan bertamu ke markas Crystal Palace di Stadion Selhurst Park, Senin (6/5/2024) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

Dalam pertandingan kali ini, Manchester United harus tampil tanpa kapten mereka, Bruno Fernandes, yang absen karena kurang fit.

Posisi Bruno pun digantikan oleh Mason Mount yang bermain sedikit karena cedera pada musim ini.

Meski demikian, Manchester United tetap mampu mendominasi penguasaan bola mencapai 57 persen.

Selain itu, Setan Merah juga mampu melepaskan 7 tembakan dengan 2 di antaranya mengarah tepat ke gawang The Eagles.

Adapun Crystal Palace tidak mau kalah dan berhasil meluncurkan 10 shots on target dari 18 kali percobaan.

Jalannya Pertandingan

Bertindak sebagai tim tamu, Manchester United langsung berupaya untuk menekan lini belakang Crystal Palace.

Akan tetapi, upaya Manchester United tidak berjalan mulus begitu saja untuk bisa mencuri gol dari Crystal Palace.

Malahan, Crystal Palace yang berhasil mencetak gol lebih dulu pada menit ke-12 lewat aksi individu apik Michael Olise.

Setelah menerima lemparan ke dalam dari Daniel Munoz, Olise kemudian menggiring bola sendirian ke dalam kotak penalti Manchester United.

Winger berkebangsaan Prancis itu sempat mengecoh Casemiro dan menang duel lari dengan Kobbie Mainoo.

Olise kemudian melepaskan tendangan kaki kiri yang mengarah ke pojok kiri bawah gawang Setan Merah.

Lesakannya tidak mampu dijangkau oleh Andre Onana dan berhasil membawa The Eagles unggul 1-0 atas tim tamu.

Manchester United sempat berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-27 lewat sundulan Casemiro ke gawang Crystal Palace.

Menerima umpan sepak pojok dari Christian Eriksen, Casemiro melepaskan tandukan ke arah gawang Crystal Palace yang dijaga oleh Dean Henderson.

Bola sundulan gelandang asal Brasil itu terlalu lemah dan tampaknya mampu ditangkap dengan baik oleh Henderson.

Akan tetapi, saat Henderson berusaha menangkap bola, ia mendapat gangguan dari Rasmus Hojlund yang membuat bola masuk ke gawang.

Para pemain Manchester United sempat melakukan selebrasi sebelum akhirnya gol itu dianulir oleh wasit Jarred Gillett.

Wasit menilai bahwa gol tersebut tidak sah karena Hojlund dianggap menghalangi Henderson untuk menangkap bola yang mengakibatkan bola masuk ke gawang.

Manchester United pun gagal menyamakan kedudukan di babak pertama.

Bukannya menyamakan kedudukan, gawang Setan Merah justru kembali jebol pada menit ke-40.

Kali ini, Jean-Philippe Mateta menjadi aktor utama dalam gol kedua Crystal Palace dalam pertandingan ini.

Memanfaatkan kesalahan dari Christian Eriksen, Chris Richards kemudian memberikan umpan kepada Mateta.

Mateta melakukan dribble sendiri ke area pertahanan Manchester United dan sempat menggocek Jonny Evans.

Penyerang berbadan gempal itu kemudian melepaskan tendangan kaki kiri dengan sangat keras dari dalam kotak penalti.

Andre Onana tidak mampu menghalau lesakan keras Mateta dan terpaksa memungut bola dari gawang untuk kedua kalinya.

Manchester United masih terus berupaya untuk menciptakan gol balasan dengan menguasai bola lebih banyak daripada tuan rumah.

Akan tetapi, hingga peluit tanda jeda babak pertama berbunyi, anak-anak asuh Erik ten Hag tidak kunjung mampu menggetarkan jala gawang tuan rumah.

Crystal Palace menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0 atas Manchester United.

Di babak kedua, Manchester United langsung tancap gas untuk memperkecil ketertinggalan dari Crystal Palace.

Hasilnya, Casemiro kembali berhasil mencetak gol pada menit ke-53 dengan memanfaatkan umpan tendangan bebas dari Christian Eriksen.

Namun, gol tersebut lagi-lagi dianulir oleh wasit karena Casemiro lebih dulu dalam posisi offside saat mencetak gol.

Setelah mendapat peluang emas, gawang Manchester United lagi-lagi harus kebobolan pada menit ke-58 lewat skema apik para pemain Crystal Palace.

Berawal dari umpan silang Adam Wharton, Joachim Andersen berhasil lepas dari posisi offside dan menyambut bola yang datang.

Andersen tidak menceploskan bola langsung ke gawang, tetapi memberikannya kepada Tyrick Mitchell yang tidak terjaga di depan gawang Manchester United.

Mitchell kemudian hanya perlu melakukan tap in untuk membuat jala gawang Setan Merah bergetar untuk ketiga kalinya.

Anak-anak asuh Oliver Glasner pun kini secara mengejutkan unggul 3-0 atas Manchester United.

Manchester United benar-benar dibuat tidak berdaya oleh Crystal Palace dalam pertandingan kali ini.

Gawang Andre Onana lagi-lagi harus kebobolan setelah kesalahan fatal yang dilakukan oleh Casemiro di lini belakang Setan Merah.

Casemiro gagal mempertahankan bola dan berhasil direbut oleh Daniel Munoz yang kemudian diteruskan sebagai umpan kepada Michael Olise.

Olise pun langsung melepaskan tendangan placing kaki kiri ke gawang tim tamu dan tidak mampu diantisipasi dengan baik oleh Onana.

Di sisa waktu yang ada, anak-anak asuh Erik ten Hag masih terus kesulitan untuk memegang kendali permainan dan mencetak gol balasan.

Hingga akhirnya, peluit panjang berbunyi dan skor 4-0 untuk kemenangan Crystal Palace tetap bertahan.

Dengan hasil ini, Manchester United makin terpuruk di posisi 8 klasemen sementara Liga Inggris 2023-2024 dengan raihan 54 poin dari 35 laga.

Manchester United juga mencatatkan rekor buruk berusia 47 tahun dengan catatan kebobolan 81 kali di berbagai kompetisi.

Jumlah kebobolan tersebut merupakan yang paling banyak sejak musim 1976-1977 yang juga mencapai angka 81.

Bahkan, jumlah kebobolan Manchester United bisa saja lebih buruk karena masih ada empat laga tersisa untuk mereka di Liga Inggris dan Piala FA.

Crystal Palace 4-0 Manchester United (Michael Olise 12′, 66′, Jean-Philippe Mateta 40′, Tyrick Mitchell 58′)

Crystal Palace (3-4-2-1): 30-Dean Henderson; 17-Nathaniel Clyne (6-Marc Guehi 78′), 16-Joachim Andersen, 26-Chris Richards; 12-Daniel Munoz, 20-Adam Wharton, 19-Will Hughes (44-Jairo Riedewald 68′), 3-Tyrick Mitchell; 7-Michael Olise (15-Jeffrey Schlupp 86′), 10-Eberechi Eze (9-Jordan Ayew 85′); 14-Jean-Philippe Mateta (22-Odsonne Edouard 68′)

Pelatih: Oliver Glasner

Manchester United (4-2-3-1): 24-Andre Onana; 29-Aaron Wan-Bissaka, 18-Casemiro, 35-Jonny Evans, 20-Diogo Dalot; 37-Kobbie Mainoo, 14-Christian Eriksen; 21-Antony (4-Sofyan Amrabat 60′), 7-Mason Mount (16-Amad Diallo 80′), 17-Alejandro Garnacho; 11-Rasmus Hojlund (84-Ethan Wheatley 80′)

Pelatih: Erik ten Hag

Wasit: Jarred Gillett

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *