TelkomTelstra.Co.Id – Kedua tim bertemu dalam laga pekan ke-32 Liga 1 2023/2024, Minggu (21/4).
Datang dalam misi mendapatkan poin penuh, Persija justru harus puas dengan membawa pulang satu poin setelah laga berakhir dengan skor 1-1.
Hasil ini membuat Macan Kemayoran tertahan di posisi ke-10 klasemen sementara.
Thomas Doll sampai kehabisan kata-kata untuk menilai performa timnya.
Menurutnya, pertandingan melawan Barito jauh dari harapan.
Padahal dia sudah coba mempersiapkan tim dengan maksimal.
“Saya tidak tahu harus berkata apa karena tadi bukanlah pertandingan sepak bola yang bagus.”
“Ini terlihat dari kedua tim, tentunya saya sangat kecewa dengan penampilan yang ditunjukkan tim kami hari ini,” kata Thomas Doll, Minggu (21/4).
Pelatih asal Jerman ini mengakui timnya banyak melakukan kesalahan.
Salah satunya saat mereka kecolongan saat baru saja mencetak gol.
“Kami sempat unggul 1-0 lalu 30 detik jelang peluit babak pertama kami kebobolan karena kesalahan kami sendiri jadi skor 1-1.”
“Kami mulai babak kedua dan tidak lama berselang kami kebobolan gol kedua,” lanjutnya.
Meski tidak bermain dalam performa terbaik, dia mengapresiasi kerja keras pemainnya.
Pasalnya mereka tetap bisa membawa poin dari pertandingan ini.
“Hal positif yang bisa kami ambil adalah fakta bahwa kami tidak kalah.”
“Kami sadar tidak banyak pemain yang ada karena itu kami tidak bisa banyak melakukan pergantian pemain.”
“Memang ada beberapa pemain yang kurang maksimal, mereka bisa saja bermain lebih baik atau mungkin tidak.”
“Beginilah level kami saat ini,” pungkasnya.