TelkomTelstra.Co.Id – Garuda Muda akan menantang Uzbekistan pada babak semifinal yang akan dilaksanakan pada Senin (29/4).
Jika pasukan Shin Tae-yong bisa meraih kemenangan maka mereka akan melaju ke babak final.
Selain itu, satu tiket Olimpiade 2024 akan mereka raih.
Marc Klok menjelaskan, penampilan timnas U-23 Indonesia di Piala Asia cukup solid.
Bahkan, mereka mampu mendapatkan sorotan positif meski datang dengan skuad termuda kedua di turnamen.
Dia mengapresiasi kerja keras semua pemain dan staf pelatih yang ada.
“Seperti apa yang saya katakan, semua bangga dan ini sangat bagus untuk negara dan untuk generasi muda.”
Kapten timnas Indonesia ini cukup yakin magis Garuda Muda belum berhenti.
Target lolos bahkan juara bukan merupakan hal yang mustahil.
Menurutnya, komposisi tim pilihan Shin Tae-yong cukup solid dan diisi pemain-pemain berbakat.
“Kini kita sudah mencapai semifinal dan membidik target masuk ke final, tidak ada yang mustahil.”
“Kita merupakan grup yang dihuni pemain bertalenta.”
“Mungkin saja mereka bisa memenangkan Piala Asia,” tegasnya.
Melawan Uzbekistan, Klok menilai tim lawan memiliki aspek fisik yang lebih unggul.
Namun, berkaca dari laga melawan Australia, hal tersebut seharusnya bukan jadi masalah besar untuk Garuda Muda.
“Saya rasa ini sulit karena Uzbekistan adalah tim dengan pemain-pemain yang bertubuh besar posturnya.”
“Tapi jika kami bisa menang dari Australia dan juga bisa menang dari Korea.”
“Kenapa tidak kita meraih kemenangan juga melawan Uzbekistan.”
“Jadi tentunya saya antusias untuk menyaksikan pertandingan ini,” pungkasnya.