Hiburan

Hasil Uji Coba – Timnas U-23 Indonesia Dilibas Arab Saudi 1-3 Jelang Piala Asia U-23 2024

281
×

Hasil Uji Coba – Timnas U-23 Indonesia Dilibas Arab Saudi 1-3 Jelang Piala Asia U-23 2024

Sebarkan artikel ini

TelkomTelstra.Co.Id – Uji coba ini jadi bagian dari persiapan tim Garuda Muda sebelum Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

Piala Asia U-23 2024 digelar pada 15 April-3 Mei 2024.

Timnas U-23 Indonesia bakal bersua tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania di Grup A.

Timnas U-23 Indonesia kalah 1-3 pada laga kontra Arab Saudi.

Sebagai informasi, laga lawan Arab Saudi digelar secara tertutup dan tidak disiarkan langsung oleh televisi.

Satu-satunya gol skuad asuhan Shin Tae-yong dicetak oleh Komang Teguh pada menit ke-32.

Timnas U-23 Indonesia masih memiliki satu agenda uji coba lagi selama pemusatan latihan di Dubai.

Timnas U-23 Indonesia menantang Uni Emirat Arab pada Senin (8/4/2024) mendatang.

Laga lawan Uni Emirat Arab juga tak disiarkan oleh televisi nasional.

Timnas U-23 Indonesia bakal menggelar pemusatan latihan pada 1-10 April 2024.

Laga lawan Uni Emirat Arab menjadi penutup rangkaian uji coba internasional sebelum laga pembuka Piala Asia U-23 2024.

Sepekan setelah uji coba lawan Uni Emirat Arab, Timnas U-23 Indonesia akan menantang tuan rumah Qatar pada 15 April 2024.

Tiga hari kemudian, Timnas U-23 Indonesia bakal menantang Australia pada 18 April 2024.

Petualangan Garuda Muda di fase grup ditutup saat menantang Yordania pada 21 April 2024.

Turnamen Piala Asia U-23 2024 bakal menjadi kesempatan untuk lolos ke putaran final Olimpiade 2024 di Paris, Prancis.

Syaratnya, Timnas U-23 Indonesia minimal harus menjadi peringkat tiga untuk meraih tiket otomatis ke putaran final Olimpiade 2024 bersama juara dan runner-up turnamen.

Tim yang kalah di babak perebutan tempat ketiga masih bisa lolos ke putaran final Olimpiade 2024.

Syaratnya, Rizky Ridho dan kawan-kawan harus menang di babak play-off jumpa tim Afrika.

Pada turnamen ini, PSSI memberi target Timnas U-23 Indonesia untuk lolos ke babak 16 besar Piala Asia U-23 2024.

Shin Tae-yong menargetkan laga uji coba lawan Arab Saudi untuk mengetes fisik pemain Timnas U-23 Indonesia.

Untuk itu, Shin Tae-yong mengganti pemain di tiap babak.

“Nanti kami akan membagi tim menjadi dua per 45 menit,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *